Taman-Taman Nasional Jerman : Tempat Asyik Berwisata Alam


Bosan dengan hiruk-pikuk kota? Ingin mencari suasana lain yang lebih alami? Atau lebih mengenal alam sekaligus mengurangi stres? Atau berwisata aktif di alam bebas? Paling asyik jika berlibur ke taman nasional.
Ada 14 taman nasional di Jerman, dimana perlindungan alam menempati prioritas tertinggi. Habitat berharga bagi berbagai jenis tanaman dan hewan yang hampir punah mesti dilindungi. Akan tetapi hal ini tak berarti bahwa manusia tak boleh memasuki daerah ini.
Bagi mereka yang ingin merasakan suasana liburan lain ketika berada di Jerman, mungkin bisa mencoba berkunjungi ke taman-taman nasional ini. Walau kesannya tak sespektakuler taman nasional di tanah air. Sebagian sudah memiliki jalan khusus bagi hiker (pendaki) atau wanderer.
Kami sendiri sudah pernah mengunjungi beberapa di antaranya, yakni Harz, Niedersächsichses Wettenmeer, dan Eifel. Ini dia daftar taman nasional Jerman :


1. Schleswig-Holsteinisches Wattenmeer

Daerah yang dilindungi bermula di depan Mercusuar Westerhever. Taman nasional di pantai barat negara bagian Schleswig Holstein ini punya ritme kehidupan sendiri. Antara perbatasan dengan Denmark di utara dan muara Sungai Elba di selatan, pasang surut menentukan roda kehidpan alami di sana. Pulau-pulau kecil di dekatnya serta pulau Halligen sebenarnya tak masuk dalam daerah lindung, tapi tak berpenghuni. Taman nasional ini mulai dilindungi sejak tahun 1985, untuk melindungi berbagai jenis burung.
2. Niedersächsisches Wattenmeer

Setahun setelah pantai barat Schleswig Holstein, sebagian besar pantai negara bagian Niedersachsen juga dilindungi. Termasuk pulau-pulau di Ostfriesland dan daerah Watt antara muara Sungai Ems dan Elba. Kepentingan sektor ekonomi dan wisata diselaraskan dengan kepentingan alam disini. Di daerah yang dilindungi, misalnya, tak boleh dibangun kincir angin dan penangkapan ikan juga dibatasi.
3. Hamburgisches Wattenmeer

Pulau Neuwerk dan daerah tak berpenghuni Scharhörn dan Nigehörn dilindungi sejak tahun 1990, dan merupakan bagian dari Hamburg yang jaraknya sekitar 100 kilometer dari sini. Walau kedua Wattenmeer yakni Schleswig Holstein dan Niedersachsen telah ditetapkan sebagai cagar alam oleh Unesco, Hamburg tak terlalu peduli akan hal ini. Sebab tambahan gelar perlindungan kurang baik bagi sektor pelabuhan Hamburg.
4. Jasmund

Taman nasional di Pulau Rügen adalah daerah lindung terkecil di negeri ini, tapi salah satu yang paling terkenal. Titik tertingginya adalah Königsstuhl setinggi 118 meter. Selain bebatuan kapurnya serta lereng sepanjang 500 meter dekat pantai, hutan Höhenrücken der Stubnitz juga masuk daerah perlindungan. Taman nasional ini ditetapkan tahun 1990, segera setelah kedua Jerman bersatu. Agar keindahan alam daerah ini tak rusak oleh sektor wisata.
5. Vorpommersche Boddenlandschaft

Boddenlandschaft (lansekap laguna raksasa) selalu berubah akibat pengaruh alam : tebing, pantai berpasir, tanjung dan paya-paya selalu berubah akibat pengaruh angin dan air laut. Taman nasional ini terbentang dari tanjung Darß-Zingst hingga tepi barat Pulau Rügen. Dari September sampai November sekitar 10 ribu burung jenjang mampir kemari dalam perjalanan dari utara menuju selatan, mencari makan untuk mengumpulkan energi sebelum melanjutkan perjalanan. Sebagian burung juga bertelur di sini.
6. Müritz

Lempeng danau Mecklenburg terdiri dari kanal, paya-paya dan banyak danau. Danau Müritz adalah yang terluas di utara Jerman. Di darah lindung seluas 322 kilometer persegi, terdapat lebih dari 100 danau. Taman nasional luas ini sangat menarik bagi wisatawan aktif : dengan lintasan sepeda dan wandering sepanjang 650 kilometer. Beberapa danau dan sungainya juga terbuka bagi tur dayung.
7. Unteres Odertal

Taman nasional ini terletak di timur laut negara bagian Brandenburg, berbatasan langsung dengan Polandia. Satu-satunya taman nasional berbentuk lembah di Jerman. Untere Odertal terkenal akan dunia burung. Lebih dari 200 ribu burung datang kemari selama musim gugur hingga awal tahun.
8. Eifel

Hutan, sungai kecil dan lembah mendominasi taman nasional termuda di Jerman. Baru tahun 2004 Eifel menjadi kawasan lindung. Taman nasional di pinggir daerah padat negara bagian Nordrhein-Westfalen ini adalah tempat favorit untuk pendaki. Misalnya rute sepanjang 313 kilometer bernama Eifelsteg. Ada motto khusus bagi pendaki jarak jauh : Dimana tebing dan air menemanimu, melalui tempat-tempat bernama Hohe Venn, Rurtal, Taman nasional Eifel, Vulkaneifel dan Eifel Selatan.
9. Harz

Hingga tahun 2006 ada dua areal lindung di daerah ini : Di negara bagian Sachsen-Anhalt bernama Hochharz dan di negara bagian Niedersachsen bernama Taman Nasional Harz. Setelah keduanya bersatu, maka perlindungan kehidupan alam di lahan seluas 25 ribu hektar ini menjadi lebih efektif. Bagi pecinta kereta api tua, bisa menjajal Schmalspurbahn antara Wernigerode, Nordhausen, Drei Ahnen Höhe dan der Brocken.
10. Kellerwald-Edersee

Salah satu hutan tanaman Buchen (Fagus silvatica) tertutup terluas ini menjadi taman nasional sejak tahun 2004. Areal antara kota Kassel dan Marburg ini dulunya adalah tempat berburu para bangsawan. Sebenarnya sudah sejak tahun 1980 daerah di utara negara bagian Hessen ini dijadikan kawasan lindung, namun banyak masyarakat menolak kala itu.
11. Hainich

Sebuah hutan rimba ada di tengah-tengah negara bagian Thuringen. Hainich adalah hutan pohon berdaun terluas di Jerman. Keadaan hutan meski dimanfaatkan oleh manusia, masih relatif alami. Banyak jenis kepik dan burung dapat hidup tanpa diganggu di sini. Juga bermacam jenis jamur.
12. Sächsische Schweiz

Di tenggara negara bagian Sachsen, antara Dresden dan perbatasan dengan Republik Ceko, terbentang salah satu taman nasional terkecil negeri ini. Tapi tak kalah mengagumkan : dengan ngarai dan tebing memesona. Salah satu tempat paling sering dikunjungi di taman nasional ini adalah Bastei, tebing setinggi 190 meter dimana orang bisa melihat lembah Sungai Elba.
13. Bayerischer Wald

Ditetapkan sebagai kawasan lindung pada tahun 1970, sehingga taman nasional tertua di republik ini. Sembilan puluh delapan persennya tertutup hutan. Pohon-pohon dibiarkan saja mengikuti daur hidupnya. Pohon yang telah mati dbiarkan begitu saja sebagai tempat hidup berbagai serangga.
14. Berchtesgarden

Königsee, ALmen dan Watzmann termasuk dalam taman nasional terbesar ketiga di Jerman, yang ditetapkan sebagai kawasan lindung sejak tahun 1978. Sebelaumnya banyak terjadi perdebatan di sini, bahwa perlindungan alam bisa menyebabkan keterbatsan sektor pariwisata dan ekonomi. Di Königsee, danau sedalam hingga 190 meter perahu-perahu bermotor listrik berjalan hampir tanpa suara.


  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Tidak ada komentar:

Posting Komentar